Thursday, March 22, 2012

Madrid Harus Puas Imbang dengan Malaga

Real Madrid harus puas dengan tambahan satu poin saja di jornada 27 La Liga Primera setelah hanya bermain imbang 1-1 lawan Malaga. Unggul lebih dulu, Madrid kecolongan lewat gol balasan Malaga di menit-menit akhir.

Di Santiago Bernabeu, Senin (19/3/2012) dinihari WIB, Karim Benzema berhasil membawa El Real memimpin lewat golnya pada menit. Tetapi di menit-menit akhir, gol Santi Cazorla membuyarkan kemenangan tuan rumah.

Hasil itu tak mengubah posisi Madrid di pucuk klasemen. Namun, keunggulan ‘Si Putih’ atas Barcelona yang ada di posisi dua kini tinggal menjadi delapan poin–dari 10 poin di jornada sebelumnya. Malaga pun bergeming di posisi lima dengan poin 41, usai digeser Levante yang sebelumnya mengalahkan Villarreal.

Jalannya Pertandingan

Malaga membuat peluang bagus pada menit 15. Kelengahan lini belakang Madrid bikin Isco bisa menguasai bola cukup lama dan melepaskan tembakan. Tetapi bola masih melebar.

Madrid membalas lewat peluang lain pada menit 28. Benzema melepaskan tembakan terarah meski si kulit bundar masih melaju tipis dari sasaran.

Gol akhirnya lahir pada menit 35. Ronaldo melepaskan umpan silang dari sisi kiri dan kiper Willy keliru mengantisipasi. Di tiang jauh, Benzema pun dengan leluasa mengirim bola ke dalam gawang.

Di pertengahan babak kedua, tepatnya menit 60, Willy melakukan penyelamatan apik. Sebuah umpan terobosan sukses dikejar Ronaldo, tetapi dengan sigap Willy berhasil mencegah bola masuk ke gawangnya.

Benzema membuang peluang emas pada menit 71 setelah gagal meneruskan umpan sejajar dari Oezil. Arah bola sepakannya masih melebar dari gawang Malaga.

Di menit akhir, Malaga mendapatkan tendangan bebas dari posisi yang cukup menjanjikan. Cazorla maju dan menendang bola yang ia kirim melewati hadangan pemain lawan, termasuk kiper Casillas. Skor akhir 1-1.
Susunan Pemain:

REAL MADRID: Casillas; Marcelo, Ramos, Pepe, Lass; Xabi Alonso, Khedira; Kaka (Callejon 67′), Oezil (Granero 85′), Cristiano Ronaldo; Benzema (Higuain 86′)

MALAGA: Willy, Weligton, Demichelis, Camacho, Joaquin (Fernandez 73′), Cazorla, Mathijsen, Monreal, S. Sanchez, Isco (van Nistelrooy 58′), Rondon (Eliseu 58′)
(J)

Category: Liga spanyol

No comments:

Post a Comment