Sunday, September 30, 2012

Skandal Pengaturan Skor, Conte Yakin Ada Keadilan

Pelatih Juventus, Antonio Conte menjadi salah satu yang diduga terlibat dalam kasus judi sepak bola Italia, atau yang populer dengan sebutan Calcioscommesse. Semula dia hanya diminta menjadi saksi. Namun kini ancaman lebih besar tengah menghampirinya.

Kasus itu memang tak berkaitan dengan pekerjaannya di Juventus, melainkan ketika masih melatih Siena pada musim 2010-11. Namun tentu penyelidikan kali ini teramat mengganggu persiapan I Bianconeri dalam menyambut musim baru. Kendati demikian, Conte tampaknya tak cemas dengan situasi yang tengah dihadapinya.

“Saya masih percaya dengan sistem keadilan. Tapi ketika mendapat kesempatan, saya akan bicara,” sebut Conte. “Saya tak khawatir, terutama sejauh ini belum ada yang diputuskan.”

Selain itu, Conte juga mengomentari kemenangan 2-0 yang diraih I Bianconeri saat berjumpa Hertha Berlin, (28/7/2012).

“Saya senang dengan kinerja tim, terutama pemain yang harus mencoba peran yang berbeda seperti Luca Marrone dan Stephan Lichtsteiner. Beberapa pemain masih perlu menyerap latihan kebugaran kita sudah kita terapkan, sementara yang lain sedang mempelajari gerakan-gerakan yang kita butuhkan,” pungkas dia.

Category: Liga italia

Serius Incar Cavani, Chelsea Gunakan Meireles

Manajer Chelsea, Roberto Di Matteo tampaknya cukup serius untuk memboyong Edinson Cavani ke Stamford Bridge. Untuk mendapatkan striker Napoli itu, Chelsea siap memberikan gelandangnya, Raul Meireles.

Dilansir Daily Star, Chelsea kini menjadikan Cavani sebagai target utamanya setelah kehilangan Didier Drogba dan Salomon Kalou di awal musim panas ini. Ambisi itu semakin menguat setelah Chelsea kesulitan mendaratkan bintang Porto, Hulk.
Napoli sendiri membanderol harga Cavani senilai 35 juta poundsterling. Dan untuk memenuhi tuntutan klub Italia itu, Chelsea akan memberikan Raul Meireles untuk mengurangi tingginya harga striker timnas Uruguay itu.

Kebetulan Napoli juga kepincut dengan Meireles yang dihargai The Blues sebesar 9 juta poundsterling. Kini jawara Champions League ini siap menggelar negosiasi dengan pihak Napoli.

Musim lalu, Cavani sukses membuat banyak klub kepincut setelah tampil apik bersama Partenopei. Striker 25 tahun ini mengoleksi 33 gol dalam 47 pertandingan dan sukses membawa Napoli meraih gelar Coppa Italia.

Saturday, September 29, 2012

Stamford Bridge Belum Ingin Kehilangan Drogba

Pemimpin pasukan Chelsea, John Terry, angkat bicara soal masa depan Didier Drogba. The Stamford Bridge’s Skipper meminta pihak manajemen untuk memberikan kontrak baru kepada striker asal Pantai Gading tersebut sebelum kontraknya habis pada akhir musim nanti.

Drogba saat ini masih menjadi sosok penting skuad The Blues. Satu buah golnya ke gawang Barcelona pada leg 1 semifinal Liga Champions lalu dan satu lagi pada final Piala FA akhir pekan kemarin menjadi bukti bagaimana besarnya peran penggedor berusia 34 tahun itu dalam sisi penyerangan Chelsea.

“Sangat disayangkan jika Didier benar-benar hengkang karena dia pemain yang luar biasa untuk klub ini. Didi mencintai Chelsea dan saya sangat berharap dia akan kembali musim depan,” ujar John Terry seperti dilansir The Sun.

“Kami akan menghadapi partai besar di Liga Champions dalam beberapa pekan ke depan. Dan setelah itu semoga sesuatu (kontrak) akan dikeluarkan dan dia bisa bertahan,” harap pemain asal Inggris itu.

Chelsea sebenarnya sudah menawarkan perpanjangan kontrak selama 12 bulan, namun belum ada kata sepakat sampai saat ini. Selain itu, Drogba juga digoda untuk hijrah ke China dengan nilai kontrak yang amat menggiurkan.

Pemain bernama lengkap Didier Yves Drogba Tebily itu didatangkan oleh Jose Mourinho dari Marseille pada 2004. Sejak saat itu, pria bertinggi 189 cm tersebut sudah membela The Blues sebanyak 221 kali dengan torehan 100 gol.

Friday, September 28, 2012

Fergie: MU Kadang Juga Dirugikan Wasit

Sir Alex Ferguson membantah tudingan yang menyebut Manchester United selalu diuntungkan wasit-wasit Premier League. Pada beberapa kesempatan, The Red Devils juga pernah dirugikan.

Bantahan yang dilontarkan Fergie tersebut bermula dari tudingan Patrick Vieira beberapa hari lalu. Duta Manchester City itu menyebut kalau The Red Devils dapat dukungan dari wasit.

Dasar pernyataan Vieira adalah kemenangan 1-0 MU atas Fulham di Liga Inggris. Ketika itu jelang berakhirnya pertandingan, Fulham dianggap layak dapat penalti menyusul dilanggarnya Danny Murphy.

“Dari sudut pandang posisi wasit, saya bisa mengerti kenapa dia tak memberi penalti saat Danny Murphy dijatuhkan. Bolanya berubah arah saat Michael Carrick menghadangnya. Dari posisi itu sudah jelas,” sahut Fergie di The Sun.

Lebih lanjut Fergie malah balik menyebut City juga sempat diuntungkan wasit pada beberapa pertandingan.

“(Tudingan MU diuntungkan wasit) itu klaim yang bagus dari City, tapi City juga harusnya dihukum penalti saat menghadapi Stoke karena pelanggaran Gareth Barry,” lanjut dia.

Soal keputusan wasit, Fergie menyebut kalau di awal musim MU malah beberapa kali jadi pihak yang dirugikan. Menurutnya, hampir semua klub merasakan perlakuan yang serupa dari wasit, yakni kadang diuntungkan dan pada lain waktu dirugikan.

“Setiap klub merasakan kekecewaan di sini dan di sana, Anda bisa mendapat keuntungan atau kerugian. Semuanya berimbang sepanjang musim, itu tak akan pernah berubah.”

“Mungkin klub-klub kecil merasakan itu (ketidakadilan keputusan yang diambil wasit saat menghadapi klub besar), tapi ada juga yang bilang kalau beberapa tahun lalu kami dapat banyak penalti,” tuntas pria asal Skotlandia itu.

Fiorentina Terpincut Striker City

Klub Serie A, Fiorentina saat ini tengah memonitor salah satu striker Manchester City John Guidetti. Stirker berpasport Swedia ini memang kalah bersaing dengan beberapa striker top City lainnya.

Di lini depan The Citizens, ada nama Edin Dzeko, Mario Balotelli, Sergio Aguero, dan Carlos Tevez yang sama-sama menunjukkan skill mereka sebagai striker andalan City pada musim lalu. Situasi ini ternyata tak mengenakkan bagi Guidetti, hingga akhirnya dia tersingkirkan.

Saat ini sang pemain tengah menikmati masa pinjamannya bersama Feyenoord, Guidetti telah mencetak 20 gol dari 23 penampilannya di Eradivisie Belanda. Guidetti juga seharusnya memperkuat negaranya Swedia di ajang Euro 2012, tapi berhubung cedera, harapannya musnah.

Seperti diberitakan Inside Futbol, Minggu (24/6/2012) La Viola mengincar Guidetti untuk mengantisipasi hengkangnya salah satu striker mereka, Milan Jovetic. Penyerang Serbia itu tengah ditaksir oleh beberapa klub besar.

Selain itu, La Viola memang tengah membangun fondasi baru, setelah terpuruk sepanjang musim lalu. Tercatat mereka hanya finis di posisi ke-13 klasemen akhir Serie A. hingga musim panas ini mereka memutuskan kontrak dengan allenatore Delio Rossi dan mengangkat pelatih muda Vincenzo Montella.

Category: Liga italia

Wednesday, September 26, 2012

Roberto Di Matteo: Chelsea Siap Ladeni City di Awal Liga

Beberapa hasil mengecewakan pada tur ke Amerika Serikat sudah bisa dilupakan Manajer Chelsea, Roberto Di Matteo. Dia bahkan melihat, skuadnya sudah dalam kondisi siap tempur menyambut musim baru Premier League.

Selama menjalani pramusim di AS, The Blues cuma menang sekali melawan Seattle Sounders dengan skor 4-2. Setelah itu, mereka imbang melawan Paris Saint-Germain dan dikalahkan MLS All-Star serta AC Milan. Namun, Di Matteo melihat ada sisi positif dari beberapa pengalaman itu.

“Saya pikir minggu ini telah menjadi minggu yang baik untuk berlatih sungguh-sungguh. Kami kini siap kembali ke Cobham dan menyingkirkan jet-lag ,” kata Di Matteo kepada situs resmi klub. “Setelah seminggu bekerja keras, dibutuhkan beberapa hari untuk mengatasi itu. AKan tetapi kami telah memulihkan kebugaran dengan baik.”

“Fasilitas pelatihan di Amerika sangat baik, sangat baik. Kami sering berpindah, terutama pada minggu kedua. Dan mencoba berintegrasi antara pemain yang baru kembali pada tanggal yang berbeda, serta mencoba mencocokkan dengan pemain yang memiliki level kebugaran yang berbeda. Itu adalah tantangan besar untuk semua orang, pemain dan staf, tetapi kami sangat senang kembali tanpa ada yang cedera,” imbuhnya.

Meski begitu, Di matteo masih berharap skuadnya bisa menunjukkan kemajuan pesat pada laga persahabatan terakhir melawan Brighton & Hove Albion, sebelum menyambut pertandingan Community Shield melawan Manchester City di Villa Park.

“Setiap hari dalam pelatihan adalah kesempatan, pertandingan persahabatan menjadi peluang, dan pada hari Sabtu saya akan melihat ke depan untuk menghadapi pertandingan kompetitif. Juga untuk menguji beberapa hal, dan melihat daya tahan beberapa pemain selama 90 menit. Dengan begitu, tak akan ada pergantian pemain yang banyak seperti kala di Amerika Serikat,” pungkas Di Matteo.

Sunday, September 16, 2012

Fergie: QPR Akan Hentikan City

Manchester United berhasil meraih poin sempurna usai mengalahkan Swansea City dengan skor 2-0 dalam lanjutan Premier League di Old Trafford, Minggu (6/5/2012). Hasil tersebut membuat persaingan perebutan gelar juara musim ini semakin ketat.

Seperti diketahui, kemenangan yang diraih United lewat gol Paul Scholes dan Ashley Young tersebut membuat poin United menyamai poin milik City yang juga memenangkan laga melawan Newcastle United dengan skor 2-0.

Ya, kedua tim saat ini memiliki poin yang sama yaitu, 86 poin. Tetapi, Manchester City tetap menjadi pemuncak klasemen Premier League karena unggul selisih delapan gol. Pekan depan, duo Manchester akan menghadapi satu laga sisa yang cukup menentukan.

City akan menghadapi tim yang tengah berjuang lepas dari zona degradasi, Queens Park Ranger. Melihat kondisi tersebut, pelatih Sir Alex Ferguson yakin bila QPR akan menyulitkan City dan United kembali meraih trofi liga.

"Kita sudah tiga kali meraih gelar juara Premier League di laga terakhir, dan bukan tidak mungkin bila kita akan mengulanginya kembali. Kita sadar Manchestyer City lebih difavoritkan sebagi juara, namun mereka takkan mudah kalahkan Queens Park Ranger," jelas Fergie seperti dilansir BBC, Senin (7/5/2012).

"Mereka (QPR) membutuhkan poin demi meloloskan diri dari zona degradasi dan sudah pasti akan bermain ngotot. Terlebih, pelatih Mark Hughes adalah eks pelatih Man.City yang dipecat karena alasan tak jelas. Jadi, QPR akan berikan permainan luar biasa dalam laga nanti," sambungnya.

Tottenham Lepas Luka Modric Dengan Harga £36 Juta?

Tottenham Hotspurs dikabarkan melepas Luka Modric, setelah Real Madrid menaikan tawaran menjadi £36 juta.

Mengutip sejumlah sumber di White Hart Lane, People memberitakan Los Blancos menaikan tawaran dari £33 juta menjadi £36 juta.

Semula, Real Madrid enggan menaikan tawaran lagi setelah Tottenham menolak tawaran £33 juta yang disodorkannya. Namun Jose Mourinho meminta manajemen Los Blancos menaikan tawaran lagi, agar Modric bisa cepat diperoleh.

Modric sempat berulah dengan tidak menghadiri latihan pramusim. Petinggi Real Madrid menemuinya, dan meminta Modric kembali ke Tottenham dan meminta maaf. Saat itu Mourinho berjanji mengusahakan kepindahannya ke Santiago Bernabeu.

Mourinho memenuhi janjinya, kendali manajemen Real Madrid harus merogoh kocek lebih dalam lagi.

Thursday, September 6, 2012

[Video] Real Madrid Cukur Osasuna 5-1

Real Madrid kembali menunjukkan kedigdayaannya di kompetisi La Liga Primera. Los Blancos sukses menang besar di Stadion Reyno de Navarra, markas Osasuna, Minggu (31/3) dinihari WIB.

Keperkasaan Madrid langsung terlihat pada menit ke-7 babak pertama. Karim Benzema sukses membuka skor setelah memanfaatkan umpan manis Cristiano Ronaldo.

Lima menit setelah gol Benzema, Osasuna mulai terpuruk setelah pelatihnya, Jose Luis Mendilibar, diusir dari bench oleh wasit. Mendilibar disinyalir melakukan protes keras kepada sang pengadil di lapangan.

Keunggulan Madrid di babak pertama bertambah pada menit ke-37. Sepakan keras Ronaldo dari luar kotak penalti menghujam deras gawang Osasuna yang dikawal Andres Fernandez.

Madrid masih belum puas. Tiga menit sesudahnya, giliran Gonzalo Higuain yang mencatatkan namanya di papan skor usai memaksimalkan umpan terobosan Esteban Granero. Babak pertama pun berkesudahan 3-0 untuk Madrid.

Memasuki babak kedua, Osasuna sempat memberikan kejutan. Nino berhasil menaklukkan Iker Casillas setelah menerima umpan silang Riversio.

Tetapi, hanya sampai di sana perjuangan Osasuna. Madrid akhirnya memastikan kemenangan telak 5-1 lewat dua gol tambahan yang masing-masing dicetak oleh Ronaldo dan Higuain pada menit ke-70 dan ke-77.

Dengan mencetak lima gol sekaligus membawa Madrid menjadi tim pertama yang berhasil menggelontorkan 100 gol hanya dalam 30 pertandingan Liga BBVA. Untuk poin, Madrid kini mengumpulkan 78 poin dan masih nyaman berada di posisi puncak klasemen.

Susunan Pemain:

Osasuna: Fernandez, Flano, Sergio, Damia, Roversio (Echaide 82′), Nekounam, Punal, Loe (Lekic 49′), Cejudo (Lamah 66′), Nino Martinez, Garcia.

Madrid: Casillas, Ramos, Albiol, Arbeloa, Marcelo, Alonso, Granero, Oezil (Di Maria 82′), Ronaldo, Higuain (Coentrao 79′), Benzema (Varane 84′).

Category: Liga spanyol

Wednesday, September 5, 2012

Urusi Pajak, Maradona Kembali ke Napoli

Meski berstatus sebagai legenda Napoli, Diego Maradona tampaknya mesti berpikir dua kali jika ingin mengunjungi Napoli. Pasalnya, urusan pajak yang jumlahnya diperkirakan mencapai 40 juta euro (sekitar Rp 437 miliar) miliknya hingga saat ini belum juga terselesaikan.

Karena hal itulah, pemain yang terkenal dengan gol “tangan tuhannya” tersebut sudah bertahun-tahun tidak mengunjungi Napoli. Jika ingin kembali, maka Maradona kemungkinan harus menyerahkan jam mewah atau anting berliannya untuk dilelang guna membayar tunggakan tersebut.

Namun, Maradona dan agennya dikabarkan akan segera menyelesaikan persoalan itu. Bahkan, Maradona berjanji akan mengunjungi Roma akhir pekan ini untuk menyaksikan laga Napoli kontra Juventus di final Coppa Italia.

“Saya telah berbicara dengannya kemarin, dan dia memastikan akan berada di Italia pekan depan. Saya juga berjanji kepadanya kalau dia akan mendapat sambutan hangat di sini,” ujar pengacara Maradona, Angelo Pisani seperti dilansir Football Italia.

“Saya juga mengusahakannya agar bisa bertemu penggemar Napoli di San Paolo dan juga menyaksikan final Coppa Italia. Dia pasti akan amat senang melakukan itu, dan kami sedang mengusahakannya,” tambahnya lagi.

Sementara itu, terkait persoalan pajak, Pisani mengatakan bahwa kliennya itu akan melakukan klarifikasi mengenai hal tersebut. Menurutnya, niat Maradona yang ingin kembali ke Napoli patut diapresiasi.

“Pada 5 April, akan ada dengar pendapat mengenai masalah pajak itu. Maradona ingin mengklarifikasi kepada warga Napoli kalau dirinya bukan penunggak pajak. Dia merupakan korban konspirasi dan akan membuktikan dirinya tidak lari dari masalah,” ungkapnya.

Maradona saat ini melatih klub asal Dubai, Al-Wasl. Mantan pemain Barcelona ini juga pernah mengarsiteki negaranya di Piala Dunia 2010.

Category: Liga italia

Mancini: Saya Bisa Buat Aguero Sehebat Messi

Roberto Mancini kembali mengisyaratkan bahwa dirinya berniat mendatangkan Robin van Persie. Mancini menyatakan bahwa dia akan membeli satu penyerang jika kehilangan salah seorang pemain depannya.

“Kami akan membeli satu penyerang jika satu di antara penyerang kami pergi,” ucap Macini kepada Tuttosport. “Kami ingin mempertahankan semua pemain depan kami.”

“Robin van Persie adalah pemain kelas atas. Situasi yang dialaminya berbeda dengan Gael Clichy dan Samir Nasri saat kami mendatangkan mereka. Saat itu Arsene Wenger memang kesulitan mempertahankan mereka.”

“Saat ini hampir tidak mungkin untuk mendatangkan Edinson Cavani. Harganya terlalu mahal, tapi Van Persie berbeda. Saya sempat ingin mendapatkannya ketika saya masih di Inter.”

Mancini juga berharap dua pemain bengal Manchester City Carlos Tevez dan Mario Balotelli tetap bertahan.

“Saya sudah memaafkan Carlos Tevez, golnya juga berguna bagi kami untuk memenangkan liga musim kemarin. Dia akan tetap di City jika tak meminta dijual. Mario Balotelli juga akan tetap bersama kami,” tambahnya.

“Sergio Aguero belum memanfaatkan semua potensi yang dimilikinya musim kemarin. Jika musim depan dia mau mendengarkan nasehat saya, dia bisa jadi seperti Lionel Messi, mampu mencetak 1-2 gol tiap pertandingan.”

Tuesday, September 4, 2012

Andy Carroll Bakal Dipinjamkan

Striker Liverpool Andy Carroll bakal dipinjamkan ke klub lain pada bursa transfer musim panas ini, dilansir Sky Sports.

Carroll dikabarkan akan dipinjamkan ke klub Liga Primer Inggris lain yang akan tampil di kompetisi Eropa pada musim mendatang. Namun, tidak disebutkan klub apa yang dimaksud.

West Ham dan Newcastle sebelumnya santer disebut-sebut tertarik mendatangkan Carroll. The Hammers sudah mengajukan tawaran peminjaman plus opsi pembelian permanen dengan harga £17 juta.

The Magpies juga ingin meminjam Carroll selama satu musim dengan opsi permanen senilai £15 juta pada musim panas tahun depan. Namun, kubu The Reds justru menginginkan harga minimal £20 juta.

[Video] Wigan “Kubur” Liverpool di Anfield

Liverpool mendapat pukulan telak saat menjamu Wigan Athletic pada lanjutan Premier League di Anfield, Sabtu (24/3/2012). “The Red’s” dipaksa menyerah 1-2 di depan publiknya sendiri.

Ini merupakan kekalahan keempat yang dialami Liverpool pada bulan Maret dan cukup menyakitkan. Kekalahan ini membuat Liverpool makin jauh dari zona Eropa. Sebelumnya, Steven Gerrard dan kawan-kawan takluk dari Arsenal (1-2), Sunderland (0-1), dan Queens Park Rangers (2-3). Praktis, mereka hanya meraih kemenangan saat membungkam Everton 3-0.

Di atas kertas, Liverpool jelas lebih diunggulkan mengingat Wigan hanyalah tim juru kunci. Nyatanya, Wigan mampu memberi kejutan di Anfield. Mereka mampu unggul terlebih dulu berkat gol yang diciptakan Shaun Maloney dari titik putih pada menit ke-30. Wigan mendapatkan hadiah penalti akibat pelanggaran yang dilakukan Martin Skrtel terhadap Victor Moses di kotak terlarang.

Tertinggal 0-1, Liverpool meningkatkan intensitas serangannya. “The Red’s” nyaris mencetak gol balasan jika saja tandukan Luis Suarez yang memanfaatkan umpan Stewart Downing tak meleset pada menit ke-35.

Hanya berselang dua menit, usaha Downing juga belum membuahkan hasil. Al Habsi kembali melakukan penyelamatan gemilang dengan memblok bola tembakan Downing yang dilepaskan dari luar kotak penalti.

Pada menit ke-41, giliran Jay Spearing yang melepaskan ancaman.  Namun lagi-lagi, peluang tersebut berhasil digagalkan Al Habsi.

Selepas turun minum, Liverpool akhirnya mampu mencetak gol balasan lewat aksi Luis Suarez pada menit ke-47. Gol Suarez tersebut berkat assist Steven Gerrard.

Namun, Wigan kembali unggul 2-1. Gary Caldwell berhasil mengoyak jala Pepe Reina lewat gol yang diciptakannya pada menit ke-63. Gol ini membuat Wigan semakin percaya diri dan mendominasi permainan.

Meski begitu, Liverpool masih terus berusaha menciptakan peluang mencetak gol balasan. Gawang Wigan nyaris saja bobol jika saja tandukan Carroll tak meleset pada menit ke-65.

Tak peduli dengan kegagalan tersebut, Liverpool terus menggempur pertahanan tim tamu. Sayang, usaha mereka tak membuahkan hasil hingga laga usai. Liverpool pun harus takluk 1-2.

Susunan Pemain
Liverpool: 25-Pepe Reina; 37-Martin Skrtel, 23-Jamie Carragher, 3-Jose Enrique, 38-John Flanagan; 20-Jay Spearing, 8-Steven Gerrard, 19-Stewart Downing (Jonjo Shelvey 73), 14-Jordan Henderson (Andy Carroll 47); 7-Luis Suárez, 18-Dirk Kuyt

Wigan Athletic:
26-Ali Al Habsi; 5-Gary Caldwell, 3-Antolín Alcaraz, 31-Maynor Figueroa, 17-Emmerson Boyce; 4-James McCarthy, 10-Shaun Maloney, 16-James McArthur; 22-Jean Beausejour (Ben Watson 63); 9-Franco Di Santo, 11-Victor Moses

30′ 0-1 S. Maloney (pen.) // 47′ 1-1 L. Suarez // 63′ 1-2 G. Caldwell
All Goals

Goals

Monday, September 3, 2012

Tottenham Buat Modric Berlatih Terpisah

Saga transfer Luka Modric masih terus berlanjut. Kini pihak klub Tottenham Hotspur membuat pemain asal Kroasia itu berlatih sendirian di arena Essex HQ. Sementara, manajer Andre Villas-Boas justru terus mempersiapkan skuadnya tanpa sang midfielder.

Modric terlihat berlatih sendirian, terpisah dari anggota skuad tim utama lainnya. Kendati permohonan untuk hijrah ke Real Madrid masih jauh dari kata selesai, sang gelandang tak diikutsertakan dalam pramusim klubnya. Dia malah harus menjalani latihannya sendiri.

Keputusan untuk tetap memisahkan Modric dari tim utama sejatinya cukup menjadi penggambaran bahwa Villas-Boas sudah tak berharap akan kehadiran sang pemain di White Hart Lane. Alhasil, diyakini, sebelum musim baru dimulai, pemain usia 26 tahun itu sudah bakal dilepas pergi.

Lagi pula, kebijakan Villas-Boas ini sebenarnya bukan hal baru. Sebab, saat masih di Chelsea, sang manajer juga kerap melakukannya. Saat itu, dia memaksa Nicolas Anelka dan Alex untuk berlatih terpisah dari tim utama Chelsea setelah keduanya meminta untuk ditransfer.

Langkah ini bagi Villas-Boas justru dilihat sebagai cara yang menguntungkan klub. Tak heran, akhirnya manajer asal Portugal itu juga mengambil langkah yang sama terkait Modric, pemain yang jelas-jelas sudah menegaskan ingin hengkang dari White Hart Lane.

Namun, chairman Daniel Levy masih saja menolak penawaran yang datang dari Real Madrid. Teranyar, dengan nilai 30 juta pounds ditambah dengan klausul tambahan delapan juta pounds. Levy masih bersikeras membanderol Modric dengan nilai 40 juta pounds, tak kurang sepeser pun.

Diskusi antara kedua klub itu masih terus berlanjut. Namun, situasi ini mengalami jalan buntu. Madrid tak bersedia menaikkan tawaran mereka, sementara Levy juga tetap ingin nilai 40 juta pounds untuk pemain yang dibelinya dengan nilai 16,5 juta pounds dari Dinamo Zagreb empat tahun lalu.

Tindakan Modric yang sempat mangkir dalam dua sesi latihan pramusim juga tak memudahkan proses transfernya. Jajaran klub malah tak menaruh respek terhadap perbuatannya itu.

Pato Kembali Dihantam Cedera

Mendekati bergulirnya Seri A, striker AC Milan, Alexandre Pato kembali dihantam cedera. Pemain asal Brasil tersebut pun terancam tak bisa membela Rossonerri di pekan-pekan awal musim ini.

Pato mengeluh sakit pada otot abductor sebelah kiri saat mengikuti latihan bersama pemain lainnya, Rabu, 22 Agustus 2012. Insiden ini bertepatan dengan kedatangan striker baru, Giampaolo Pazzini yang baru saja ditukar guling dengan striker AC Milan, Antonio Cassano.

Rencananya, dalam waktu dekat ini Pato akan menjalani pemeriksaan lebih detail. “AC Milan melaporkan bahwa Pato mengalami masalah pada otot abductor kiri saat menjalani game pada latihan hari ini,” tulis AC Milan pada situs resminya. “Dalam beberapa hari ke depan, pemeriksaan medis akan dilakukan untuk menentukan tingkat kerusakan.”

Pato merupakan pemain yang diboyong Milan dari Internacional 2006 lalu. Namun belakangan, pemain lincah ini kerap diparkir karena cedera. Musim lalu, cedera membuat Pato hanya membela Milan dalam 11 pertandingan saja.

Category: Liga italia